Tanggal 17 Januari 2009 dengan mengambil tempat di Balai Desa Kademangan Kecamatan Setu, telah dilakukan pertemuan anggota KSK khususnya wilayah 26 untuk melakukan penyegaran kepengurusan wilayah yangtelah purna masa baktinya pada Desember 2008. Dengan dihadiri anggota , calon anggota, bhabinkamtibmas, babinsa, perangkat desa serta undangan, dilakukan pemilihan koordinator wilayah 26 (ketua sub.sektor).
Menggunakan cara yang demokratis, pemilihan dilakukan dua tahap untuk menjaring kandidat dan dilanjutkan dengan pemilihan dari kandidat terpilih. Dari hasil pemilihan ditetapkan Bp. Suwarto yang memiliki sandi panggil C.2650, sebelumnya beliau menjabat sebagai sekretaris wilayah, dan selanjutnya sandi panggil yang digunakan adalah C.2601.
Baik dari Bhabinkamtibmas, perangkat desa, maupun Pengurus Inti KSK-BAKORSISKOM polsek Cisauk dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada pengurus lama atas partisipasinya selama ini dalam mengkoordinasikan jajaran dan ucapan selamat kepada pengurus baru yang terpilih, dengan harapan koordinasi cantik yang selama ini telah terjalin lebih dapat ditingkatkan, sehingga dapat terjalin sinergi dalam melayani masyarakat khususnya dibidang kamtibmas di wilayah 26 yang diharapkan semakin kondusif.
okay nech Dan, tapi masih banyak yg belum masuk yach.?
BalasHapusYa.semoga aja setiap kegiatan dapat diambil gambarnya, jadi tambah banyak koleksinya
BalasHapusselamat, di pundak rekan-rekan telah memikul amanah yang berat,mari saling kordinasi dan komunikasi intens agar ke depan menjadi suri tauladan anak cucu.
BalasHapusselamat tuk korw 26,da ada penyegaran,semoga aja ga anget2 tai ayam gt
BalasHapus